Polisi Bubarkan Kelompok Diduga Geng Motor di Perumnas Cirebon, Lepaskan Tembakan Peringatan, Dor!
CIREBON - Polisi bubarkan kelompok diduga geng motor yang sedang rolling di kawasan Perumnas Jalan Rajawali Raya, Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon, Minggu sore (13/2/2022).
Dalam video yang diterima radarcirebon.com, aksi polisi bubarkan kelompok yang diduga geng motor terjadi saat kelompok tersebut melintas dan rolling keliling kota.
Tanpa basa-basi, mobil polisi dari Polsek Seltim melaju dan mengejar sampai ke Jalan Rajawali Raya, dan langsung bubarkan kelompok yang diduga geng motor tersebut karena meresahkan masyarakat.
Adapun dalam video yang diterima radarcirebon.com, kelompok tersebut nampak membawa bendera atribut berukuran besar. Juga menggunakan atribut jaket dengan corak merah, hitam dan kuning.
Baca juga:
- Atap Shelter Alun-alun Sangkala Buana Ambruk, Polisi Langsung Pasang Police Line
- Penemuan Jenazah di Sungai Rajadana Sumber, Korban Nenek 80 Tahun Diduga Terpeleset
Video tersebut direkam oleh warga, saat polisi mencegat iringin-iringan geng motor. Kemudian dilepaskan tembakan peringatan ke udara.
Seketika, kelompok geng motor tersebut lari kocar-kacir. Bahkan ada yang meninggalkan sepeda motornya.
Kanit Reserse dan Kriminal (Reskrim) Polsek Selatan Timur (Seltim), AKP Juntar Hutasoit membenarkan adanya kegiatan pembubaran geng motor.
Berita berlanjut di halaman berikutnya...
Baca juga:
- Atap Shelter PKL Alun-alun Kasepuhan Ambruk, Bagian Depan Melengkung
- Nelayan Indramayu Hilang di Laut Ditemukan, Lokasi di Cantigi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: